NGANJUK, KLIKJATIM.id – Diduga korsleting pada kelistrikan, sebuah mobil pikap bermuatan buah jeruk terbakar di ruas Jalan Tol Nganjuk ,Jawa Timur. Beruntung peristiwa kebakaran hebat tersebut tidak ada korban jiwa, sang sopir berhasil menyelamatkan diri dan bodi ludes nyaris tak berbentuk.
Peristiwa kebakaran mobil pikap sempat di rekam oleh pengendara lain saat melintas di Jalan Tol Nganjuk. Bahwa kebakaran mobil pikap terjadi di Km 652 Jalan Tol Surabaya- Madiun pada Kamis (16/05/2024) pada malam hari.
Dalam keterangan video, mobil pikap tersebut, terbakar setelah menabrak bagian belakang truk tronton.
Kobaran api yang melalap mobil pikap tersebut berhasil di padam kan setelah tim pemadam kebakaran Kabupaten Nganjuk tiba di lokasi.
Baca Juga
Kecelakaan Maut, Bus Sugeng Rahayu Tabrak Truk di Nganjuk, Lima Luka dan Satu Terjepit Bodi
Kecelakaan Lalulintas Menimpa Pemudik Di Jalan Tol Solo -Ngawi, Dua Orang Meregang Nyawa
Peristiwa kebakaran mobil pikap di ruas tol Nganjuk di benarkan Kanit Gakkum Satlantas Polres Nganjuk Iptu Herry Buntoro,pada Jumat (17/05) bahwa mobil pikap yang terbakar di ruas tol Nganjuk bermuatan buah jeruk.