Peristiwa

Remaja Tanjunganom Nganjuk Meregang Nyawa di Pinggir Jalan, Ini Penyebabnya

badge-check


					Korban kecelakaan (foto: Ist) Perbesar

Korban kecelakaan (foto: Ist)

NGANJUK, KLIKJATIM.id – Seorang remaja asal Desa Getas, Kecamatan Tanjunganom tewas setelah sepeda motor yang di kendarai menabrak pohon di pinggir jalan.Peristiwa ini terjadi di Jalan Raya, Desa Banaran, Kecamatan Pace, Kabupaten Nganjuk, Minggu (17/03) pukul 01,45 Wib dini hari.

Seorang remaja tersebut diketahui korban bernama Azam Wiratmoko (16) status Pelajar asal Desa Getas Rt 002, Rw 004, Kecamatan Tanjunganom, Kabupaten Nganjuk, mengalami luka serius di bagian kepala dan meninggal dunia di lokasi kejadian.

Kasatlantas Polres Nganjuk AKP Ahmat Rochan saat di konfirmasi membenarkan, korban mengalami kecelakaan tunggal karena kurang hati hati kemudian menabrak pohon di pinggir jalan.

Kronologinya menurut AKP Ahmat Rochan, berawal dari sepeda motor Yamaha Vixion dengan nomor polisi AG-4018-VAD yang dikendarai oleh Azam (16) sebelumnya melaju kencang dari arah Barat ke Timur dengan kecepatan tinggi saat sampai di lokasi kejadian Jalan Raya,  Desa  Banaran, Kecamatan Pace, jalan menikung karena kurang hati-hatinya dan tidak bisa menguasai laju  kendaraan akhirnya menabrak pohon disebelah utara jalan.

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Kecelakaan Adu Banteng Dua Truk di Kertosono Nganjuk, Alami Kerusakan Parah

10 Agustus 2024 - 00:47 WIB

Kecelakaan Adu Banteng Dua Truk di Kertosono Nganjuk, Alami Kerusakan Parah

Bengkel di Wilangan Nganjuk Terbakar, Dua Mobil dan Delapan Sepeda Motor Hangus di Lalap Jago Merah

2 Agustus 2024 - 22:43 WIB

Bengkel di Wilangan Nganjuk Terbakar

Densus 88 Tangkap Terduga Jaringan Teroris di Kota Batu

1 Agustus 2024 - 16:51 WIB

Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Kota Batu
Trending di Headline